Majelis Ulama Indonesia (MUI) ikut mengomentari video seorang anggota Persudaraan Alumni (PA) 212 salah melakukan gerakan sholat. Kejadian itu ketika kelompok ini menggelar aksi unjuk rasa memprotes pernyataan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas yang dianggap melecehkan azan pada Jumat (4/3/2022) lalu.
Kekinian video pria yang diketahui bernama Fikri Bareno tersebut viral di media sosial dan menjadi bahan kritikan untuk kelompok PA 212.
Wasekjen Bidang Hukum dan HAM MUI Pusat, Ikhsan Abdullah mengatakan, gerak sholat yang salah dari fikri adalah pemandangan yang cukup aneh, sebab dari tampilannya lelaki paruh baya itu terlihat seperti orang - orang yang taat beragama, tetapi nyatanya rukun sholatnya saja masih amburadul.
“Agak sedikit aneh bila dikaitkan dengan pakaiannya yang berjubah tetapi rukun sholat saja keliru, otomatis gerakan sholatnya keliru,”kata Ikhsan kepada wartawan Senin (7/2/2022).
Dengan mempertontonkan hal itu, Ikhsan berkesimpulan anggota PA 212 itu memang tidak bisa sholat. Orang - orang seperti ini kata dia mesti mendapatkan bimbingan. Ikhsan menegaskan gerakan yang salah membuat sholat seseorang menjadi tidak sah.
“Sepertinya tidak biasa melakukan sholat. Jadi, orang-orang seperti itu perlu mendapat bimbingan yang baik,” tutur Ikhsan.
Sebagaimana diketahui, seorang pria peserta aksi dari kelompok PA 212 salah melakukan gerak sholat, hal tersebut sanga jelas terlihat lantaran dia melakukan sholat dari atas mobil komando.
Gerakannya tidak selaras dengan jemaah lainnya. Selain itu, pria yang diduga berinisial FB tersebut terlihat melakukan rukuk dua kali.