Sewot Gegara Banyak yang Unjuk Rasa, Megawati: Belum Apa-apa Demo, Demo, Anak-anak Sekarang Ini Opo Toh Yo

Sewot Gegara Banyak yang Unjuk Rasa, Megawati:  Belum Apa-apa Demo, Demo, Anak-anak Sekarang Ini Opo Toh Yo Kredit Foto: Instagram/Megawati Soekarno Putri

Ketua Dewan Pengarah BRIN, Megawati Soekarnoputri buka suara terkait banyaknya aksi unjuk rasa yang digelar berbagai kelompok dan elemen masyarakat yang belakangan marak terjadi.

Secara khusus, Ketua Umum PDI Perjuangan itu juga menyoroti aksi unjuk rasa yang digelar di depan gedung DPR/MPR RI Senin (11/4/2022). 

Megawati merasa heran dengan aksi unjuk rasa tersebut, sebab kondisi Indonesia sekarang ini bukan sedang menghadapi masalah genting  macam persoalan ekonomi atau masalah serius lainnya. 

Baca Juga: Gerakan Buruh Bersama Rakyat dan Aliansi Mahasiswa Indonesia Mau Demo Lagi, Tuntutannya Banyak Banget

“Tentu dari sisi politik, coba belum apa-apa saja demo, demo. Saya pikir anak-anak sekarang ini opo toh yo. Apakah benar kita jatuh ke alam mau apa namanya, mau resesi? No, no, no. Tidak, tidak, tidak,” kata Mega dalam sambutannya di acara Kick Off & Talkshow Pembentukan BRIDA, Rabu (20/4/2022).

Mega mengakui, Indonesia memang sempat mengalami masalah ekonomi setelah dihantam badai Covid-19 selama beberapa tahun terakhir ini, namun kata dia kondisi perekonomian sekarang sudah mengalami kemajuan pesat. Di sisi lain Pemerintah kata dia juga sukses membendung laju penularan corona. 

“Sekarang ini pandemi, bukan krisis keuangan. Jadi Bapak tinggal pilih. Kalau menurut saya pilih kesehatan rakyat dulu. Tangani pandeminya, pasti kita akan keluar,” ujar Mega.

Baca Juga: Benar-benar Kelewatan! Pendeta Saifuddin Kembali Bahas 300 Ayat Alquran, Kali Ini Malah Lebih Ngotot: Cabut dong Ayat-ayat Ini!

“Buktinya kita sekarang survive. Tentu dalam kenyataan dari sisi ekonomi mengalami penurunan. Tapi kan tidak kocar-kacir. Kita masih bisa hidup,” katanya memungkasi.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover