Buntut Kasus Harvey Malaiholo Nonton Video Porno, Dihentikan Oleh MKD DPR RI?

Buntut Kasus Harvey Malaiholo Nonton Video Porno, Dihentikan Oleh MKD DPR RI? Kredit Foto: Rakyat Merdeka

Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI memutuskan untuk tidak menindaklanjuti kasus Harvey Malaiholo soal menonton video porno dalam ruang rapat Komisi IX DPR RI. 

Menurut keterangan MKD DPR RI, disimpulkan bahwa tidak ada unsur kesengajaan yang dilakukan oleh Harvey Malaiholo. 

MKD DPR RI melakukan pemeriksaan dalam waktu yang cukup singkat. Anggota MKD Fraksi PDIP Junimart Girsang menyampaikan, Harvey tidak sengaja membuka video porno dari nomor yang tidak dikenal. 

Baca Juga: Selain Harvey Malaiholo, Berikut Ini Deretan Anggota DPR Terciduk Nonton Bokep Saat Rapat

"Kami tidak mengatakan itu kelalaian, tidak ada unsur kesengajaan. Oleh karena itu, dalam rapat pimpinan dan anggota tadi, kami putuskan bahwa tidak ada objek kesalahan yang harus kami lakukan untuk memeriksa aduan kepada Harvey," terang Junimart di Kompleks Parlemen, Kamis (19/5). 

Atas kesimpulan tersebut, diputuskan dalam sidang MKD DPR RI yang dipimpin Habiburokham tersebut bahwa perkara yang menyeret Harvey tidak dilanjutkan. 

Dalam kesempatan itu, Harvey juga disebut sudah menyampaikan permohonan maaf.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Suara.com.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover