Kabar Duka, Mantan Menaker Fahmi Idris Meninggal Dunia

Kabar Duka, Mantan Menaker Fahmi Idris Meninggal Dunia Kredit Foto: Fajar

Kabar duka datang dari mantan Menteri Tenaga Kerja (Menaker) masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Fahmi Idris. Dia dikabarkan meninggal dunia pagi tadi, Minggu (22/5/2022).

Kabar itu disampaikan oleh putri almarhum, Fahira Idris. Melalui akun Twitternya @fahiraidris, anggota DPD RI ini mengumumkan kabar duka tersebut. 

Baca Juga: Rektor ITK Diberhentikan Sebagai Reviewer LPDP, Fahira Idris: Kejadian Ini Juga Menjadi...

“innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah berpulang ke Rahmatullah ayah saya, Bp. Prof. Dr. H. Fahmi Idris bin Idris Marah Bagindo @fahmiidris1,” tulisnya. 

Dia juga menyampaikan bahwa Sang Ayah wafat sekitar pukul 10.00 WIB di ICU RS Medistra.

Lihat Sumber Artikel di Fajar Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Fajar.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini