Fotonya Bareng Lawrence Wong Ramai Disorot, Guntur Romli: Anies Baswedan Mau ke Singapura, Somad Mau Ikut Nggak?

Fotonya Bareng Lawrence Wong Ramai Disorot,  Guntur Romli: Anies Baswedan Mau ke Singapura, Somad Mau Ikut Nggak? Kredit Foto: Istimewa

Aktivis sekaligus Politikus Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Mohammad Guntur Romli menyindir Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dan Ustaz Abdul Somad atau UAS.

Penolakan Singapura terhadap UAS telah memicu kemarahan pendukung sang da’i di tanah air. Meski negara tetangga itu sudah menjelaskan alasannya menolak UAS masuk, pendukung UAS tetap meminta dan menuntut Singapura meminta maaf secara terbuka.

Pemerintah Singapura diminta mencabut pernyataannya bahwa Ulama asal Asahan, Sumatera Utara itu terkait ekstrimisme.

Baca Juga: Aksi Pencurian di Dalam Pesawat Terbongkar Sudah, Ustadz Abdul Somad Langsung Diteriaki: Berdosa Kau!

Guntur Romli mengatakan di saat pendukung UAS yang menamakan diri Pertahanan Ideologi Serikat Islam (Perisai) rela basah-basahan saat menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung Kedutaan Besar (Kedubes) Singapura, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (20/5/2022) lalu, Gubernur Anies justru menerima dan menjamu Menteri Keuangan Singapura H.E. Lawrence Wong.

Pertemuan Anies dengan Lawrence Wong itu juga dilakukan pada 20 Mei 2022 di Jakarta.

“Dan Anies pun menerima & menjamu Menteri Keuangan Singapura Lawrence Wong. (di saat pendukung Somad demo Kedubes Singapura, hujan2an, basah2an, smpe Sound rusak)” celoteh Guntur Romli lewat akun Twitternya @GunRomli, dilansir pada Selasa (24/5/2022).

Ia pun menduga buntut dari jamuan tersebut, sepertinya Anies tidak lama lagi akan melakukan kunjungan balasan ke Singapura.

“Kyaknya Anies akan segera ke Singapura. Somad mau mau ikutan? ???? ????” cuitnya sambil terkekeh geli.

Guntur Romli menerangkan, Menkeu Singapura Lawrence Wong disebut-sebut sebagai kandidat Perdana Menteri (PM) Singapura mendatang, menggantikan Lee Hsien Loong.

“Dia bertemu dengan banyak menteri, pemimpin daerah dan juga capres-capres Indonesia 2024, seperti Prabowo, Ganjar dan juga Anies.

Baca Juga: Di Hadapan Para Pengikutnya, Suara UAS Benar-benar Menggelegar: Tegaknya Khilafah, Maka Selesailah Masalah, Takbir!

Anies Baswedan pun disebut-sebut takut dengan pendukung UAS yang kini sedang marah terkait penolakan Singapura. Karena itulah, Anies Baswedan tidak mengunggah foto pertemuannya dengan Lawrence Wong di media sosial.

Lihat Sumber Artikel di Fajar Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Fajar.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover