UAS Beri Senyuman Paling Manis Sambil Kasih Jempol Pas Jajal Herley, Eh..Kena Omel: Buatan Kafir Tuh!

UAS Beri Senyuman Paling Manis Sambil Kasih Jempol Pas Jajal Herley, Eh..Kena Omel: Buatan Kafir Tuh! Kredit Foto: Twitter/penikmatko_pi

Aksi konvoi motor gede (moge) yang dilakukan penceramah kontroversial Ustadz Abdul Somad (UAS) viral di media sosial. Foto - foto UAS sedang mengendarai moge sukses menyedot perhatian publik pengguna media sosial.

Adapun foto UAS menunggang motor harley itu pertama kali  diunggah oleh pengguna twitter @penikmatko_pi.

Netizen ini menyebut, konvoi itu dilakukan saat menjemput UAS di Bandara Kendari.  Penceramah itu hendak mengisi kegiatan keagamaan di salah satu masjid di kawasan itu. Tidak dijelaskan secara terperinci kapan peristiwa itu berlangsung. 

Baca Juga: Junjungannya Dihujat Sana-sini Sampai Disebut Gubernur Terbodoh, Rektor Pembeking Anies Pasang Badan, Kata-katanya Nyelekit Abis

“Penjemputan dan pengawalan UAS dari airport kendari ke masjid Al A'lam,” kata akun @penikamatko_pi dalam keterangan foto yang diunggah dikutip Populis.id  Kamis (30/6/2022)

Dalam foto tersebut UAS tampak gagah dengan jaket kulit sembari menunggangi harley, dia di kawal sejumlah pria juga mengendarai motor gede.

Dalam satu foto, penceramah yang baru - baru ini ditolak masuk Singapura itu dan rombongan tampak sedang berhenti di tengah jalan untuk melakukan sesi foto. dalam foto itu UAS tampak tersenyum sumringah dari atas kendaran itu. Dia dan para pria yang mengawalnya berpose sambil mengacungkan jempol ke arah kamera.

Unggah ini banyak dikomentari pengguna media sosial lainnya, banyak yang memberi sanjungan kepada UAS yang disebut - sebut sebagai penceramah berkarismatik kendati yang bersangkutan kerap mendapat kritik dan dicap penceramah radikal oleh kelompok tertentu.

Meski begitu ada beberapa orang justru terang - teranganan mengatakan ketidaksukaan terhadap UAS sebagaimana yang dilontarkan @irwannuri***. 

Menurut netizen ini, UAS tak pantas naik motor gede, sebab kendaraan roda dua itu buatan orang - orang yang sering dikafir-kafirkan UAS dalam berbagai kesempatan ceramahnya. 

“Tu motor buatan kapir, Kenapa di pakai, Kan demen kopar kapirin orang,” tulis @irwannuri***  di kolom komentar. 

“Kalo Ustadz yang satu ini sih sy benar-benar ga simpati banget dg cara dakwah nya, yg suka menjelekkan agama lain, tidak menjadikan dingin suasananya, kalo yg lain suka silahkan saja,” kata akun @Suparsit***

Baca Juga: Ustadz Felix Siauw Nggak Sepakat Sama Anies Baswedan yang Tutup Holywings Gegara Miras: Kan Bisa Suruh Jualan Bajigur

Tidak hanya meninggalkan jejak di kolom komentar, banyak netizen juga turut membagikan cuitan @penikamatko_pi ini. Salah satunya adalah  Rektor Universitas Ibnu Chaldun sekaligus loyalis Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Musni Umar lewat akun twitternya @musniumar. 

Musni Umar menuliskan sanjungan setinggi langit buat UAS saat membagikan momen tersebut. Dia mengatakan penceramah yang sempat ditolak masuk Singapura itu selalu disambut dengan antusias oleh masyarakat saat berkunjung dan mengisi acara keagamaan di berbagai daerah di Indonesia.

“UAS kalau ke berbagai daerah disambut bagaikan Presiden,” kata Musni.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover