Diketahui, Polemik ACT muncul pasca pemberitaan adanya dugaan penyelewengan dana oleh para pengurus. Donasi yang diberikan secara sukarela dari masyarakat disebut-sebut malah untuk memenuhi kebutuhan hidup segelintir elit lembaga kemanusiaan yang sudah berdiri sejak 2005 itu.
Tak berhenti di situ, PPATK sampai memblokir sementara 300 rekening yayasan ACT. Bahkan dalam konferensi pers, PPATK menyebut ada a dana dari ACT diberikan kepada salah satu orang yang terafiliasi dengan organisasi Al-Qaeda dan menjadi salah satu dari 19 orang yang pernah ditangkap di Turki.