Posisi Bharada E, Istri Ferdy Sambo dan Brigadir J Tertangkap CCTV Sebelum Aksi Tembak-tembakan, Ternyata Oh Ternyata….

Posisi Bharada E, Istri Ferdy Sambo dan Brigadir J Tertangkap CCTV Sebelum Aksi  Tembak-tembakan, Ternyata Oh Ternyata…. Kredit Foto: Taufik Idharudin

Komnas HAM sudah selesai menyelidiki rekaman kamera pengawas sepanjang rute Magelang- Jakarta. Total ada 20 video dari 27 rekaman CCTV yang diselidiki Komnas HAM. 

Dalam video tersebut Komnas HAM menemukan fakta bahwa Brigadir J masih dalam kondisi baik - baik saja setibanya di Jakarta. Fakta itu sekaligus membantah dugaan yang menyebut Brigadir J tewas dalam perjalanan Magelang - Jakarta sebagaimana yang diutarakan Kamaruddin Simanjuntak selaku kuasa hukum keluarga Brigadir J.

Baca Juga: Rekaman CCTV Sepanjang Rute Magelang - Jakarta Dibuka, Lokasi Tewasnya Brigadir J Terkuak Terang Bederang, Ternyata....

Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam, mengatakan, dalam rekaman CCTV itu Brigadir J tampak terlihat bersama Bharada E orang yang disebut-sebut menembak dan menggabisi Yosua. Terlihat pula Istri Ferdy  Sambo Putri Candrawathi dan beberapa orang lainya. Mereka semua kemudian melakukan tes PCR. 

"Bharada E adalah salah satu yang berada dalam rombongan di Magelang menuju Jakarta, yang dalam sebuah video itu terekam juga datang dan melakukan PCR. Termasuk PCR dengan Ibu Putri dan almarhum Yoshua. Ada penumpang yang lain juga," kata Anam kepada wartawan Rabu (27/7/2022). 

Anam mengatakan dalam video lainya, Irjen Ferdy Sambo juga tampak terlihat tiba di rumah dinas di Duren Tiga, Jakarta Selatan. Dalam rekaman ini juga Brigadir J masih tertangkap kamera. 

"Apa yang paling penting dalam video ini, di area Duren Tiga, video merekam ada Irjen Sambo, ada rombongan dari Magelang. Jadi Irjen Sambo masuk duluan, setelah sekian waktu terus ada rombongan baru pulang dari Magelang," ujar dia.

Baca Juga: Tempat Tes PCR Ferdy Sambo Terkuak, Hanya 500 Meter dari Lokasi Tewasnya Brigadir J, Pakar Hukum Bilang Begini, Simak!

"Dan di sini terlihat ada Bu Putri, ada Yoshua yang masih hidup, terus ada rombongan lain yang semuanya dalam kondisi hidup, sehat, tanpa kekurangan satu apa pun," tambahnya memungkasi. 

Terkait

Terpopuler

Terkini