Komnas HAM Siap Periksa Istri Ferdy Sambo, Tapi Masih Menunggu Hal Ini: Dia Harus Dihormati..

Komnas HAM Siap Periksa Istri Ferdy Sambo, Tapi Masih Menunggu Hal Ini: Dia Harus Dihormati.. Kredit Foto: Taufik Idharudin

Istri Irjen Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, menjadi salah satu orang yang akan diperiksa oleh Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) terkait insiden kematian Brigadir J.

Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik, menyebut bahwa pihaknya siap memeriksa istri dari mantan Kadiv Propam itu.

Baca Juga: Waduh... Kena Dijewer Gegara Setuju Masa Jabatan Jokowi Nambah, "Effendi Mulai Melawan Semangat Reformasi PDIP!"

Namun, Komnas HAM akan tetap menunggu perawatan psikologis Putri selesai sebelum bertanya-tanya soal dugaan kekerasan seksual yang dilakukan oleh mendiang Brigadir J.

Taufan menegaskan tidak ada perlakuan istimewa yang diberikan kepada Putri karena semuanya berjalan sesuai dengan standar HAM.

“Setelah dia selesai semua perawatan psikologis medisnya dan dinyatakan sudah mampu diperiksa, kita periksa,” ucap Taufan di kantornya, Jakarta pada Senin (8/8/2022), dikutip Populis.id dari PMJ News pada Selasa (9/8/2022)

Ia menambahkan, “Jadi enggak ada yang istimewa, standar HAM.”

Setelah itu, Taufan menjelaskan standar HAM internasional dan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS), menyebutkan bahwa seseorang yang mengaku apalagi sudah mengadukan kasusnya setelah mengalami pelecehan seksual, maka orang itu diasumsikan sebagai korban kekerasan seksual.

Baca Juga: Terungkap! Irjen Ferdy Sambo Ada di TKP Insiden Tewasnya Brigadir J, Tapi Ternyata Tidak Ada..

Hal itu karena penanganan kasus pelecehan seksual berbeda dengan tindak pidana lainnya. Oleh karena itu, korban yang mengaku mengalaminya harus dihormati.

Taufan menjelaskan, “Beda dengan tindak pidana umum lain, itu kekhususan dalam penanganan perkara tindak pidana kekerasan seksual.”

“Karena itu dia harus dihormati, hak didampingi penasihat hukum, hak mendapatkan perawatan psikologis segala macam,” sambungnya.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover