Wapres Tegaskan Polri Harus Lakukan Reformasi Institusi

Wapres Tegaskan Polri Harus Lakukan Reformasi Institusi Kredit Foto: Istimewa

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menegaskan bahwa Polri harus mereformasi diri agar mengembalikan kepercayaan publik.

Seperti diketahui, kepercayaan publik terhadap kinerja Polri merosot tajam usai terbongkarnya kasus pembunuhan berencana Brigadir Yosua yang dilakukan Ferdy Sambo.

Menurut Ma'ruf, kasus kematian Brigadir Yosua harus dijadikan momentum untuk Polri melakukan percepatan reformasi.

Baca Juga: PKS Ingatkan Jokowi Agar Tegas Menolak Wacana Jadi Cawapres 2024

“Mengembalikan dan memperkuat kepercayaan publik menuntut profesionalisme dan integritas yang dibangun dari internal institusi Polri. Profesionalisme dan integritas harus ditanamkan sejak proses rekrutmen anggota Kepolisian,” ujar Ma'ruf pada acara Seminar Sekolah Peserta Didik Sespimti Polri di Jakarta Selatan, Rabu (21/9/2022).

Lebih lanjut Ma'ruf menjelaskan, profesionalisme dan integritas harus tercermin dalam perilaku seluruh jajaran Polri, termasuk saat menangani kasus secara efektif dan bebas dari penyimpangan.

Baca Juga: Denger Nih! Mahfud MD Soal Tabiat Polisi yang Perlu Diubah: Tamak, Hedon, & Sewenang-wenang

Dengan demikian, teladan yang baik sangat diperlukan mulai dari jajaran pimpinan tinggi hingga pelaksana.

“Dalam konteks reformasi internal ini, peran pimpinan Polri sangat penting sebagai penentu visi profesionalisme Polri, sekaligus sebagai teladan yang memberikan contoh dan semangat kepada jajaran kepolisian di seluruh Indonesia,” tegasnya.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover