Astagfirullah, Ternyata UAS Difitnah Memperbolehkan Aksi Bom Bunuh Diri, Begini Klarifikasinya

Astagfirullah, Ternyata UAS Difitnah Memperbolehkan Aksi Bom Bunuh Diri, Begini Klarifikasinya Kredit Foto: Instagram/Ust Abdul Somad

Potongan video ceramah Ustaz Abdul Somad (UAS) terkait bom bunuh diri viral di media sosial. Ternyata dalam pengakuan UAS, video tersebut telah diedit oleh orang yang tak bertanggung jawab, sehingga dirinya dinilai memperbolehkan aksi bom bunuh diri.

"Dua hari ini video saya menjawab pertanyaan di An Nur, lebih kurang dua atau tiga tahun yang lalu diviralkan lagi. Tapi video itu dicut atau dipotong," kata UAS yang menceritakan kronologinya, dikutip Populis.id dari tayangan video yang diunggah akun Twitter boediantar4, Senin, (12/12/2022).

"Saya masih ingat, tempat dan lokasi pengajian itu di Mesjid An Nur, pada asat itu lagi kajian subuh Sabtu. Pertanyaan jemaah pakai kertas waktu itu, 'Apa pendapat ustaz tentang bom bunuh diri di Palestina' begitu bunyi pertanyaannya," sambungnya.

Menjawab pertanyaan itu, UAS menjelaskan apa yang terjadi di Palestina adalah mati syahid bukan bom bunuh diri.

Baca Juga: Tantang Bharada E Tanggung Jawab Bareng, Ferdy Sambo Mencak-mencak Bantah Banyak Hal Soal Eksekusi Brigadir J

"Bahwa, jangan katakan itu bom bunuh diri, tapi katakan lah itu gerakan mati syahid. Karena saudara kita di Palestina itu buka bunuh diri, tapi dia mati syahid," jelas UAS.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover