Munculnya nama keponakan Jusuf Kalla, Erwin Aksa di pusaran bisnis PCR membuat heboh jagat maya pada Kamis (11/11/2021).
Pasalnya nama Eriwin Aksa selama ini tak tersorot, justru nama-nama yang paling menyita perhatian publik adalah Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Baca Juga: Dibongkar Tanpa Ampun! Keponakan Jusuf Kalla, Erwin Aksa Diduga Terlibat Bisnis PCR
Pegiat media sosialChusnul Chotimah beraksi keras atas munculnya nama Eriwin Aksa dalam pusaran bisnis PCR ini. Dia menyinggung laporan majalah Tempo yang hanya mempersoalkan nama Luhut dan Erick.
“Kenapa Tempo ga sebutkan nama Erwin Aksa, apa dia bukan politisi, apa dia bukan konglomerat atau Karena dia ponaan JK?,” cuit Chusnul Chotimah dikutip Populis.id Kamis (11/11/2021).
Lebih lanjut, dia mengatakan, isu bisnis PCR yang menyeret Luhut dan Erick hanya strategi kelompok tertentu untuk menghantam orang-orang dekat Presiden Joko Widodo.
Baca Juga: Marsekal Hadi Tjahjanto Digadang-gadang Masuk Kabinet Jokowi, Partai Koalisi Bilang Begini
“Makin jelas kalo isu PCR cara Kadrun berusaha memotong kaki-kaki Jokowi dengan menyerang Luhut dan Erick Thohir biar tidak bertahan hingga 2024. Lawan!!,” tutur Chusnul Chotimah.
Adapun Keterlibatan Erwin Aksa dalam bisnis ini dibongkar oleh akun twitter @nety_rusi.Disebutakan Erwin Aksa mempunyai 33 lab yang dibangun lewat group Bossowa miliknya.
Baca Juga: Ngeri! Said Didu Diancam Mau Digulung dan Dijadikan Pahlawan Iblis
"Grup Bossowa milik Erwin Aksa, keponakan Jusuf Kalla memiliki 33 lab," kata akun tersebut dikutip Populis.id Kamis (11/11/2021).
Hingga kini cuitan soal Erwin Aksa di Twitter menjadi salah satu pembahasan paling populer. Hingga pukul 09.00 WIB sudah diunggah 1.584 kali