Gibran Siap Jadi Gubernur di 2024, PDIP DKI Bakal Bantu Dorong Jika Status Jakarta Sudah Jelas Pasca Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Gibran Siap Jadi Gubernur di 2024, PDIP DKI Bakal Bantu Dorong Jika Status Jakarta Sudah Jelas Pasca Tak Lagi Jadi Ibu Kota Kredit Foto: Viva

Sekretaris DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta, Gembong Warsono ikut menanggapi sikap Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka yang telah menyatakan siap apabila dirinya dicalonkan menjadi gubernur di Pilkada 2024 mendatang.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Jakarta itu berpendapat, sebagai kader memang sudah semestinya Gibran menyatakan siap apalagi jika pencalonan itu sudah menjadi keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai.

"Kesiapan itu kan ujungnya yang menetapkan DPP Partai. Kalau ya namanya kader harus siap ketika partai memberikan mandat," kata Gembong saat dikonfirmasi, Sabtu (21/1/2023).

Baca Juga: Misal Gibran Rakabuming Maju Pilgub DKI Jakarta, PKS Ngomong Gini: Layak atau Tidak Tergantung...

Sebelum Gibran menyatakan siap, putra dari Presiden Joko Widodo itu memang sudah sempat disebut-sebut oleh Gembong sebagai salah satu sosok yang masuk dalam radar untuk diusulkan sebagai Gubernur DKI Jakarta di 2024 mendatang.

Selain Gibran, ada tiga nama lainnya yang juga masuk dalam radar karena punya pengalaman sebagai kepala daerah seperti Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri PAN-RB Azwar Annas dan Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Hendrar Prihadi. 

Baca Juga: KPK Gak Usah Kelamaan Tangkap Pelaku Pengadaan Lahan Rumah DP Nol, Azas Tigor Teriak: Jangan Seperti Kasus Formula E!

Menurut Gembong, dari nama-nama tersebut akan dilihat lebih jauh siapa sosok yang wilayahnya punya kemiripan dengan situasi dan kondisi Jakarta pasca revisi Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2007 tentang Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta terkait perpindahan ibu kota negara (IKN).

"Dari situ kiat lihat berhasil memimpin wilayahnya, tapi kan secara karakteristik apakah mirip dengan Jakarta," ujar Gembong.

"Ketika tahu posisi Jakarta seperti apa setelah revisi UU 29 nanti baru kita cari sosok seperti apa yang kita dorong sebagai cagub DKI," lanjutnya.

Baca Juga: Baru Masuk, Ridwan Kamil sudah Diprediksi Mampu Menangkan Golkar! Bukan Cuma Dicintai Ibu-ibu Muda, Tapi...

Sebelumnya, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka yang menyatakan siap dicalonkan menjadi gubernur di Pilkada 2024 apabila memang dipercaya oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Ya saya sih siap, tapi nunggu Bu Ketua Umum dulu ya. Sekali lagi saya ini masih belajar, masih perlu banyak masukan-masukan beliau-beliau senior," kata Gibran.

Terkait

Terpopuler

Terkini