Mengamuk Minta Dibebaskan, Benarkah Ferdy Sambo Pukuli Ayah Brigadir J?

Mengamuk Minta Dibebaskan, Benarkah Ferdy Sambo Pukuli Ayah Brigadir J? Kredit Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Video terkait terdakwa pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo beredar di media sosial melalui sebuah kanal YouTube yang diunggah pada 25 Januari 2023. 

Sampul dan judul video seolah menarasikan bahwa Ferdy Sambo mengamuk minta dibebaskan dari jerat hukum hingga memukul ayah Brigadir J, Samuel Hutabarat. 

Baca Juga: Febri Diansyah Lega Putri Candrawathi dan Ferdy Sambo Sudah Tuntas Bacakan Pledoi: Akhirnya Komisi yang Ditunggu Cair Juga!

"NGAMUK MINTA DI BEBASKAN FERDY SAMBO TAK TERIMA, HINGGA PUKULI AYAH BRIGADIR J," tulis kanal tersebut pada sampul video. 

"Ngamuk minta di bebaskan pada hakim,ferdy sambo tak terima hingga pukuli ayah brigadir j," demikian bunyi judul video terkait.

 

Setelah video diperdengarkan untuk cek fakta, tidak ada informasi terkait Ferdy Sambo mengamuk minta dibebaskan hingga memukuli ayah Brigadir J. 

Sebagian besar video membahas soal pembelaan atau pledoi yang disampaikan oleh kubu Ferdy Sambo, baik yang dibacakan kuasa hukum maupun yang dibaca oleh Sambo pribadi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (24/1). 

Baca Juga: Kelakuan Fans Ferdy Sambo Bikin Geleng-geleng, Kemarin Ngaku Hamil Sekarang Sebar Undangan Pernikahan, Alamak!

Salah satu narasi yang dibacakan sesuai dengan artikel detiknews berjudul "Ferdy Sambo Minta Dibebaskan di Kasus Pembunuhan Brigadir Yosua", tayang pada 24 Januari 2023. 

Dengan demikian, video dengan narasi Ferdy Sambo mengamuk minta dibebaskan hingga memukuli ayah Brigadir J adalah tidak benar. Faktanya, tidak ada narasi terkait dalam pembahasan video. 

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover