Populis, Jakarta -
Pengamat politik Rocky Gerung ikut menyoroti langkah dari Anies Baswedan yang makin terang menuju Pilpres 2024 mendatang.
Hal tersebut dikarenakan, setelah deklerasi PKS, bakal calon presiden dari Partai NasDem tersebut sudah mengamankan tiket calon presiden (Capres).
Seperti diketahui, koalisi PKS dan Partai NasDem serta Demokrat sudah memenuhi ambang batas dari pencalonan presiden. Pada pemilu 2019 lalu, Partai NasDem sudah mempunyai perolehan suara sebesar 9,5 persen, Demokrat sebesar 7,77 persen, dan PKS 8,21 persen.
Jika di akumulatifkan, ketiga partai tersebut sudah punya total suara 25,03 persen melewati standar 20 persen.