Bamsoet Sebut Kriteria Capres Nggak Terlibat Politik Identitas, Nyindir Anies Baswedan?

Bamsoet Sebut Kriteria Capres Nggak Terlibat Politik Identitas, Nyindir Anies Baswedan? Kredit Foto: Majelis Permusyawaratan Rakyat

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet menyinggung soal politik identitas yang disematkan pada calon presiden (Capres) menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Menurut Bamsoet, calon presiden ideal adalah tidak punya rekam jejak terlibat dalam penggunaan politik identitas serta berkomitmen melanjutkan kesinambungan program pembangunan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Kriteria lainnya, tidak pernah terlibat kasus korupsi, melanjutkan program Kerja Presiden Joko Widodo, berkomitmen memperjuangkan agenda reformasi, menjaga kelestarian lingkungan hidup, dan mewujudkan reformasi agraria serta berkomitmen melakukan upaya-upaya memperkuat ekonomi kerakyatan yang berkeadilan serta berpihak kepada rakyat," kata Bamsoet saat menghadiri peresmian Graha Persatuan Nasional Aktivis (PENA) 98 di Jakarta, Minggu (19/2/2023) kemarin.

Hal ini cukup menarik. Pasalnya, belum lama ini, Ketua Partai Ummat, Ridho Rahmadi mengakui Partai Ummat sebagai politik identitas. "Kita akan secara lantang mengatakan, 'Ya, kami Partai Ummat, dan kami adalah politik identitas'," kata Ridho ketika membuka rapat kerja nasional perdana Partai Ummat di Asrama Haji, Jakarta Timur, Senin (13/2/2023) lalu.

Baca Juga: Guntur Romli Sindir Kelakuan AHY yang Naik Mobil Esemka: Kata Buzzer Demokrat, Esemka Itu Kendaraan Ghoib, Berarti...

Partai Ummat sendiri sudah menyatakan bahwa mereka mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Suara.com.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini