Tersangka penganiayaan David, Mario Dandy Satrio disebut kerap memamerkan harta kekayaan ayahnya, Rafael Alun Trisambodo karena haus akan penghargaan.
Hal itu disampaikan oleh Komisioner Perlindungan Anak Nasional (KPAI) Retno Listyarti.
Baca Juga: Dituding Lakukan Hal Tak Baik ke Pacarnya, David Langsung Disikat Mario Dandy Malam-malam
"Kasus ini juga menunjukkan bahwa pola pengasuhan sangat berpengaruh pada perilaku seorang anak. Pamer kekayaan orang tua adalah salah satu sikap yang memperlihatkan bahwa anak haus pada penghargaan," tulis Retno dalam keterangannya dikutip Populis.id, Sabtu (25/2).
Ia menyampaikan, seorang anak bisa saja merasa dihargai apabila memamerkan barang dan benda milik orang tuanya.
Dalam kasus ini, Retno pun menyoroti pola asuh anak sebab pola asuh yang baik sejatinya harus berdasarkan pada potensi dirinya sendiri.
Baca Juga: Tak Ada Pengaruh Alkohol atau Narkotika, Mario Dandy Disebut Aniaya David Secara Sadar
"Dia merasa dapat dihargai ketika memamerkan kebendaan yang dimiliki. Padahal, ketika anak dididik untuk bangga pada dirinya sendiri karena kapasitas ataupun potensi yang dimiliki, anak tidak perlu haus penghargaan," jelasnya.
Ia menambahkan kasus Mario Dandy ini bisa dijadikan pembelajaran bagi para orang tua dalam membantu anaknya mengendalikan emosi di saat marah. Hal itu disampaikannya agar tidak merugikan orang lain.