Ayah Shane Lukas, Tagor Lumbantoruan mengungkap bahwa anaknya telah disesatkan oleh tersangka Mario Dandy Satriyo terkait kasus penganiayaan terhadap David Ozora pada Senin, (20/2/2023) lalu.
Awalnya, Tagor mengaku tidak kuat saat menyaksikan rekonstruksi kasus penganiayaan Mario Dandy terhadap David yang digelar penyidik Ditreskrimum Polda Metro Jaya di Perumahan Green Permata, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, pada Jumat, (10/3/2023).
"Saya sendiri tadi waktu melihat di rekonstruksi nggak kuat saya melihat pas dilakukan pembantaian terhadap David. Di awal saya sudah bilang saya tahu berita bahwa David ini teraniaya, anak saya terikut. Ada apa ini dengan anak ku," kata Tagor dikutip dari channel Youtube Intens Investigasi, Senin, (13/3/2023).
"Saya tanya anak saya, 'saya tidak melakukan apa-apa tenang ayah jangan panik ayah, saya hanya diminta untuk mejadi saksi diawal itu'. Tapi karena tadi pun saya lihat, saya nangis. Ku bayangkan David terbaring di rumah sakit begitu lama sampai detik ini belum sempurna," sambungnya.