PKS Bocorkan Cawapres Anies: Kandidatnya Anak Mantan Presiden, Gubernur hingga Eks Panglima TNI

PKS Bocorkan Cawapres Anies: Kandidatnya Anak Mantan Presiden, Gubernur hingga Eks Panglima TNI Kredit Foto: Istimewa

Partai NasDem, PKS, dan Demokrat sudah meresmikan Koalisi Perubahan untuk Persatuan. Koalisi ini mengusung Anies Baswedan sebagai Capres 2024.

Dengan diusung tiga partai itu, Anies pun menjadi tokoh pertama yang mengantongi tiket Pilpres 2024.

Namun begitu, sosok Cawapres Anies masih tanda tanya. Lalu siapa saja nama-nama yang menjadi pembahasam tim kecil untuk menjadi Cawapres Anies?

Baca Juga: Anies Baswedan Jadi Capres Pertama Penuhi Presidential Threshold, Koalisi Perubahan Ajak Parpol Lain Gabung!

Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman membocorkan sejumlah nama potensial yang akan menjadi Cawapres Anies Baswedan.

"Ya kan sebetulnya nama-namanya sudah beredar," kata Sohibul di Sekretariat Perubahan, Jakarta Selatan, Jumat (24/3/2023).

Ditanya siapa saja nama beredar yang dimaksud, anggota tim kecil ini lantas membeberkan.

Baca Juga: Pasca Teken Piagam Koalisi, PKS Klaim Banyak Partai Melamar Usung Anies: Tapi Minta Jatah Kursi Cawapres!

Ia menyebut nama itu ada Wakil Ketua Majelis Syura PKS Ahmad Heryawan, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, mantan Panglima TNI Jenderal Purnawirawan Andika Perkasa, hingga putri dari Presiden ke-4 Abdurrahman Wahid alias Gusdur, yakni Zannuba Ariffah Chafsoh atau akra disapa Yenny Wahid.

"Ya jelas dari PKS ada Kang Aher, dari Demokrat ada AHY, dari NasDem ada Bu Khofifah. Bahkan juga sebelumnya, ada Pak Andika. Kemudian ada juga Mbak Yenny, itu juga ada muncul," kata Sohibul.

Lihat Sumber Artikel di Suara.com Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Suara.com.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover