"8 tahun lebih sudah, dulu katanya mau stop impor sambil ngenyek-ngeyek pemerintah sebelumnya. Habis duit," tutupnya.
Seperti diketahui sebelumnya, ada kabar pemerintah akan mengimpor beras sebanyak 500.000 ton dalam rangka pemenuhan Cadangan Beras Pemerintah (CBP).
Hal tersebut diketahui usai adanya Surat Penugasan tertanggal 24 Maret 2023 oleh Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo yang menugaskan Perum Bulog untuk segera mengimpor beras sebanyak 500.000 ton.
Dalam surat tersebut dituliskan Bapanas menyatakan penugasan impor beras kepada Bulog merupakan hasil rapat Bapanas dengan Presiden Joko Widodo pada 24 Maret 2023 dengan topik Ketersediaan Bahan Pokok dan Persiapan Arus Mudik Idul Fitri 1444 H.
"Kami menugaskan Perum Bulog untuk melaksanakan pengadaan cadangan beras pemerintah (CBP) dari luar negeri sebesar 2 juta ton sampai dengan akhir Desember 2023. Pengadaan 500.000 ton pertama dilaksanakan secepatnya," tulis Arief dalam suratnya.
Katanya sudah banyak cetak sawah baru, banyak bendungan & irigasi yg sudah dibangun, show bagi2 alat2 mesin pertaniaan dll, tapi tetap saja impor dan impor. 8 tahun lebih sudah, dulu katanya mau stop impor sambil ngenyek2 pemerintah sebelumnya.
— Andi Sinulingga (@AndiSinulingga) March 27, 2023
Habis duithttps://t.co/zabhbRJXZZ