Populis, Jakarta -
Keputusan FIFA yang membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 membuat banyak pihak di Indonesia sampai Presiden Jokowi kecewa.
Presiden Jokowi menyampaikan rasa kecewa dan sedih atas keputusan FIFA yang membatalkan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 di Indonesia.
“Saya tahu keputusan ini membuat banyak masyarakat kecewa. Saya pun sama, merasakan hal itu, kecewa dan sedih,” ucap Presiden Jokowi dalam pernyataan secara daring, dilihat Populis.id melalui tayangan Youtube Sekretariat Presiden di Jakarta, pada Kamis (30/3).