Prabowo Pertimbangkan Yusril Jadi Cawapresnya di Pilpres 2024: Segala Kemungkinan Bisa, yang Penting Saling Pengertian...

Prabowo Pertimbangkan Yusril Jadi Cawapresnya di Pilpres 2024: Segala Kemungkinan Bisa, yang Penting Saling Pengertian... Kredit Foto: Moehamad Dheny Permana

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto menanggapi peluang Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra untuk menjadi cawapresnya di Pilpres 2024 mendatang. Prabowo menegaskan saat ini masih membahas soal itu dan belum ada keputusan yang final.

Hal itu disampaikan Prabowo usai mengadakan pertemuan dengan Yusril dan jajaran pengurus PBB di kediamannya yang berada di bilangan Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (6/4/2023).

"Tadi kan sudah dijelaskan kita akan terus membangun komunikasi politik. Akan ada saya kira beruntun pertemuan-pertemuan. Ya ini proses demokrasi. Jadi tidak mungkin saat sekarang, tidak ada nama yang final, jadi ini semua kita bahas," kata Prabowo.

Baca Juga: Gak Sepakat Soal Politik Saling Hujat dan Ejek, Prabowo Teriak Lantang: Gak Cocok dengan Budaya Indonesia!

Ketika ditanya kembali apakah dirinya mempertimbangkan Yusril untuk menjadi cawapresnya, Prabowo tidak menutup kemungkinan hal itu terjadi.

"Tadi baru saya katakan, komunikasi politik jalan terus. Segala kemungkinan bisa, yang penting istilahnya dalam negosiasi politik itu kan ada saling pengertian," ujarnya.

"Ya biasalah ini, negosiasi apapun tidak serta merta datang, tapi insya Allah. Ciri khas orang Indonesia adalah di ujungnya pasti ada jalan yang baik," lanjutnya.

Baca Juga: Bangun Silahturahmi dengan Prabowo, Yusril Langsung Diwanti-wanti: Kalau PBB gak Dukung Saya Kebangetan!

Sementara itu, Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra juga menegaskan bahwa partainya tidak menutup pintu untuk mendukung Prabowo di pilpres. Hanya saja soal dukungan itu memang harus sesuai dengan kesepakatan dan pembahasan koalisi.

"Pilihan sangat terbuka. Saya kira masalah pencalonan presiden dan wakil presiden itu dibicarakan oleh partai dan koalisinya. Oleh karena itu kita mengikuti perkembangan dan proses yang sedang berjalan," ujarnya.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini