Rajin Safari Ramadan Sampai Datangi Kandang Banteng, AHY Kebanjiran Dukungan Buat Jadi Cawapres Anies

Rajin Safari Ramadan Sampai Datangi Kandang Banteng, AHY Kebanjiran Dukungan Buat Jadi Cawapres Anies Kredit Foto: Taufik Idharudin

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) kebanjiran dukungan untuk menjadi cawapres Anies Baswedan di Pilpres 2024. Dukungan itu datang ketika dirinya melakukan Safari Ramadan ke sejumlah daerah.

"Banyak, hampir di setiap daerah harapannya Anies-AHY, Anies-AHY, aspirasi ini muncul," kata Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Demokrat, Herzaky Mahendra Putra kepada Populis.id, Minggu (9/4/2023).

Baca Juga: Zulhas Sebut Koalisi Kebangsaan Orkestrasi Jokowi, Orang Demokrat Heran: Presiden Sama Menteri Kok Kontradiktif Begini..

Herzaky mengatakan, bahwa untuk saat ini program Safari Ramadan itu masih akan difokuskan di Pulau Jawa. Selain karena populasi pemilih yang dominan, tapi juga karena jarak yang tidak terlalu jauh apabila harus bolak-balik ke Jakarta di tengah padatnya pembahasan soal koalisi.

"Bulan puasa ini kan kemarin sudah ke Jakarta, keliling beberapa daerah di Jawa Barat, lalu saat ini masih di Jawa Tengah, mingu depan beliau akan ke Jawa Timur, setelahnya akan ke Banten," ujarnya.

"Perbincangan masalah koalisi terus terjadi, banyak juga agenda di Jakarta, sehingga akan lebih memudahkan untuk pengaturan jadwalnya, apalagi kita tahu, bagaimanapun pemilih di Jawa ini kan 60 persen," lanjutnya.

Baca Juga: Hasil Survei LSI, Salip Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan, Elektabilitas Prabowo Subianto Makin Melejit

Program Safari Ramadan ini juga turut dilakukan di daerah yang kerap di juluki 'Kandang Banteng'. Herzaky mengatakan penerimaan AHY di daerah tersebut juga sangat baik dan tidak ada penolakan sedikitpun.

"Kemarin pas di Solo, kan datang tuh ke Sragen, ke Klaten, ke Solo, kandangnya Banteng kita datangi dan ternyata penerimaannya luar biasa, baik, positif, tidak ada penolakan, apalagi anak anak muda, sangat terbuka, open minded," tuturnya.

Herzaky mengatakan, sebelum memasuki bulan Ramadan, AHY juga sudah melakukan safari ke luar Jawa seperti ke Pulau Sulawesi, Sumatera, hingga Nusa Tenggara. Dalam safari tersebut, dukungan terhadap AHY pun terus berdatangan, bahkan dari Relawan Anies sekalipun.

"Bayangkan pada saat di Sulawesi Tengah, di Palu ini ada puluhan relawan Anies mendatangi mas AHY ketika sedang berkegiatan, datang tanpa diundang ternyata menyampaikan dukungan berharap agar Anies-AHY yang diusung," ujarnya.

Baca Juga: Prabowo Subianto Digadang-gadang Jadi Sosok Jalan Tengah, Fix Jadi Capres Koalisi Besar Nih?

"Begitu pindah ke Mamuju, Sulawesi Barat, kita ada acara gerak jalan bersama, ternyata ada dua puluhan relawan naik ke panggung menyampaikan aspirasi Anies harus sama AHY, ini contoh di Sulawesi," sambungnya.

Menurut Herzaky, dukungan yang datang dari Relawan Anies ini merupakan dukungan murni yang datang dari masyarakat tanpa dibuat-buat. Sebab, Relawan Anies merupakan kelompok relawan yang berdiri secara independen tanpa pemodal.

"Ini kan orkestrasi masyarakat sendiri, kita tahu relawan anies ini kan independen, mandiri, tidak ada pemodalnya, gak ada tuh bikin acara besar-besaran di GBK yang dimodalin, gak ada," pungkasnya.

Terkait

Terpopuler

Terkini