Buntut Pecat Brigjen Endar dari KPK, Benarkah Kapolri Jebloskan Firli Bahuri ke Penjara?

Buntut Pecat Brigjen Endar dari KPK, Benarkah Kapolri Jebloskan Firli Bahuri ke Penjara? Kredit Foto: YouTube/Sekpres

Video mencatut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beredar di media sosial lewat pengguna akun Facebook yang dibagikan pada 12 April 2023. 

Keterangan video seolah menarasikan, Kapolri menjebloskan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri ke penjara karena memecat Direktur Penyidikan KPK Brigjen Endar Priantoro. 

Baca Juga: Menohok! Mahfud MD Ngaku Dikeroyok DPR, Benny K Harman Langsung Ngomong Begini: Merasa Diperlakukan Seperti Terdakwa? Padahal..

"KAPOLRI M?RAH BESAR -- JENDERAL BESAR INI J€BLOS FIRLI BVNTUT NEK?T PEC?T BRIGJEN ENDAR DI KPK," demikian bunyi keterangan video terkait. 

Setelah video diperdengarkan untuk cek fakta, tidak ditemukan informasi terkait Kapolri menjebloskan Firli Bahuri ke penjara karena memecat Brigjen Endar. 

Narator dalam video hanya membacakan artikel dari Pekanbaruexpress.com berjudul "Minta Firli Dicopot, Mantan Pimpinan KPK Unjukrasa di Gedung KPK", tayang pada 10 April 2023. 

Artikel membahas aksi unjuk rasa yang digelar mantan pimpinan KPK, seperti Saut Situmorang, Abraham Samad, dan Bambang Widjojanto. Mereka meminta agar Firli Bahuri dicopot karena dugaan pembocoran dokumen hasil penyelidikan korupsi tunjangan kinerja di Kementerian ESDM. 

Baca Juga: Minta Hakim Sidang AG Diperiksa, KPAI Bikin PH Korban Mencak-mencak: Kemarin David Difitnah Melecehkan Kalian Diam? Dia Juga Anak Loh!

Sementara Firli Bahuri telah menjalani pemeriksaan bersama Dewan Pengawas KPK atas pemecatan Brigjen Endar. Melansir Tempo.coDewas KPK belum mengungkap hasil pemeriksaan dengan alasan masih didalami terkait adanya dugaan pelanggaran etik atau tidak. 

Dengan demikian, video dengan narasi Kapolri menjebloskan Firli Bahuri ke penjara karena memecat Brigjen Endar adalah tidak benar. Faktanya, belum ada keterangan resmi yang mendasari klaim tersebut. 

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover