Sebelumnya diketahui, hingga Ahad (21/5/2023), Direktur Utama PT Jakpro, Iwan Takwin masih belum mau membeberkan secara gamblang para sponsor dalam event Formula E. Padahal sejak jauh-jauh hari sudah mengungkapkan telah menyasar banyak pihak, mulai dari BUMN, swasta, hingga kerjasama dengan sesama BUMD DKI Jakarta.
Dia mengaku masih butuh proses diskusi lebih lanjut dengan pihak-pihak terkait untuk sampai pada kesepakatan 'hitam putih'. "Masih jalan terus (proses sponsorship)," tutur Iwan.
Lihat Sumber Artikel di Republika Artikel ini merupakan kerja sama sindikasi konten antara Populis dengan Republika.