Kader Demokrat Eks Napi Korupsi Hambalang Beber Kehidupan di Penjara, Shalat Nggak Pernah Hadap Kiblat: Kan Tuhan Ada Dimana-mana

Kader Demokrat Eks Napi Korupsi Hambalang Beber Kehidupan di Penjara, Shalat Nggak Pernah Hadap Kiblat: Kan Tuhan Ada Dimana-mana Kredit Foto: Antara/ant

Lebih jauh, Andi Mallarangeng juga mengaku tak pernah menandatangani laporan yang akhirnya membuat uang-uang di proyek Hambalang bisa mengucur. Walaupun di sana sudah ada mekanisme-mekanisme pengawasan dan sejumlah pihak tak pernah melaporkan adanya masalah pada dirinya.Atas hal itulah Andi disebut tidak melakukan pengawasan yang baik oleh hakim di persidangan.

"Jadi saya berpikir, kalau ada mesin waktu, tentu saja saya akan melakukan beberapa hal yang mestinya saya bisa lakukan, agar hal tersebut bisa tidak terjadi. Tapi niat saya baik waktu itu, mau bangun sebuah fasilitas sekolah olahraga, di mana atlet tidak perlu bersekolah di situ, dan sambil menjadi the best. Tetapi itu ternyata bermasalah di kemudian hari."

"Saya tentu saja menyesali bahwa itu terjadi begitu dan saya pemimpinnya, saya harus bertanggung jawab," lanjut dia.

Ketika itu Andi menyebut ada kelompok orang-orang yang bermain, baik itu di DPR, di kantor Menpora sendiri, maupun pihak-pihak swasta.

Sayangnya Andi Mallarangeng mengaku tak 'engeh' melihat bagaimana segitiga ini bermain dan berkolaborasi dengan cantik.

Andi lantas menyinggung bagaimana perasaan khawatirnya pada keluarga ketika itu.Apalagi ada sang anak baru masuk kampus UI, dan satu masih duduk di bangku SD. Dia khawatir anak-anaknya akan dibully oleh teman-temannya.

"Ternyata tidak, tidak ada yang membully, padahal itu yang saya takutkan. Istri saya yang lebih down barangkali ketika itu," kata Andi Mallarangeng soal kasus Hambalang.

Tampilkan Semua
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini