Habis-Habisan Dukung Kaesang Nyaleg, Loyalis Anies Sindir PSI: Kalau Bukan Anak Presiden Tak Mungkin Dilirik, Pansosnya Kebaca Banget!

Habis-Habisan Dukung Kaesang Nyaleg, Loyalis Anies Sindir PSI: Kalau Bukan Anak Presiden Tak Mungkin Dilirik, Pansosnya Kebaca Banget! Kredit Foto: (YouTube/Kaesang Pangarep by GK Hebat)

Loyalis Anies Baswedan, Andi Sinulingga menyinggung dukungan yang datang dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI) terhadap putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep di Pilkada Depok 2024 mendatang.

Menurut Andi, Kaesang tidak mungkin dilirik jika dirinya bukan anak seorang presiden.

Ia menilai daya Tarik politik lewat tersebut telah menggoda sejumlah pihak, seperti PSI. Ia yakin partai itu hanya ingin pencitraan dengan mendukung Kaesang.

“Kalau bukan anak presiden, @psi_id tak mungkin lirik kaesang. Pansosnya kebaca banget,” cuitan Andi dalam akun Twitter-nya, Selasa (13/6/2023).

Sebelumnya, Ketua DPP PSI Sigit Widodo buka suara mengenai keseriusan partainya untuk mendukung Kaesang Pangarep dalam Pilkada 2024.

Baca Juga: Salahkan Demokrat dan PKS Gegara Elektabilitas Anies Merosot, Loyalis AHY Tampar Ahmad Ali: Seenaknya Nyalahin, Emang Ente Udah Berbuat Apa?

Ia menyebut partainya setia dalam membantu anak-anak muda yang berprestasi dan ingin melakukan perubahan di Indonesia.

PSI tak suka menunda-nunda, apalagi sampai mengurungkan niat guna menciptakan arah masa depan yang lebih baik lewat politik.

PSI tdk kenal "urung wayahe" dan selalu mendorong anak-2 muda berprestasi untuk maju ke politik,” cuitan Sigit dlaam akun Twitter-nya dilansir Populis.id, Senin (12/6/2023).

Baca Juga: Bikin Gaduh, Loyalis AHY Semprot Nasdem: Kalau Demokrat dan PKS Balik Kanan Gegara Asbunnya Ahmad Ali, Siap-siap Aja Anies Gak Bisa Nyapres!

“Di PSI, kader umur 21 tahun bisa jadi anggota legislatif yg berprestasi dan membongkar skandal anggaran di DKI Jakarta,” katanya.

Hal itu yang membuat PSI yakin akan ada perubahan yang dibawa oleh Kaesang. 

“Kami yakin Mas @kaesangp akan jadi walikota terbaik di Depok,” tuturnya.

Terkait

Terpopuler

Terkini