Karakternya Sudah Terbaca, Sosok Ini Jagokan Erina Gudono Maju Depok 1 Ketimbang Kaesang Pangarep

Karakternya Sudah Terbaca, Sosok Ini Jagokan Erina Gudono Maju Depok 1 Ketimbang Kaesang Pangarep Kredit Foto: Instagram/@kaesangp

Pegiat media sosial, Dokter Tifa ternya lebih mendukung Erina Gudono maju sebagai calon wali kota (Pilwalkot) Depok, ketimbang Kaesang Pangarep.

Bahkan, Dokter Tifa juga memberi sindiran kepada Kaesang yang dinilainya hanya terbengong. Hal ini disampaikan Dokter Tifa melalui akun Twitter pribadinya disertai unggahan video Kiky Saputri bersama Kaesang dan Erina.

"Menyimak percakapan ini sangat menarik. Saya rasa dari face language suaminya yang lugu dan celetukannya sudah terbaca intelektualitasnya," tulis Dokter Tifa di akun Twitter pribadinya dikutip Populis.id pada Senin, (19/6/2023).

"Maka melihat suaminya terbengong dan terlolong, istri yang sepertinya punya sifat penyayang dan penolong ini langsung sat set dengan sigap mengambil alih percakapan," lanut dia.

Dokter Tifa menilai setelah keduanya menikah, Erina sudah mengetahui kapasitas suaminya. Terlebih dalam potongan video tersebut Kaesang seperti tak mengetahui visi dan misi serta kebijakan untuk lebih mensejahterakan Depok.

"Setelah menikah beberapa bulan, Erina seperti sudah bisa mengukur kapasitas, kadar, dan kemampuan suaminya. Seperti tampak pada potongan percakapan ini," katanya.

Baca Juga: Soal Pertemuan AHY dan Puan, Anies Blak-blakan Keutuhan Koalisi Perubahan, Nggak Disangka-sangka...

"Dia (Kaesang) visi misi ngga tahu. Kebijakan ngga tahu. Dari bangun sampai dia tidur (Erina) yang ngatur. Kalau  jadi wali kota, bisa-bisa juga (Erina) yang nanti jadi wali kotanya. 'Dia jadi boneka saja, boneka politik'," kata Dokter Tifa menirukan ucapan Erina.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover