Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno menilai reshuffle kabinet yang dilakukan Presiden Joko Widodo pada Senin (18/7/2023) kemarin masih tetap membawa untung bagi Surya Paloh Cs walau jatah NasDem di kabinet dipangkas.
Dimana kursi Menteri Komunikasi dan Informatika diberikan Budi Arie, sebelumnya Menkominfo adalah jatah NasDem yang diwakilkan oleh Johnny G Plate.
Dengan pergeseran tersebut, maka jatah NasDem kini tersisa dua menteri saja yakni Yakni, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.
"Nyatanya, tidak semua menterinya dicopot," kata Adi kepada wartawan Selasa (18/7/2023).
Kendati demikian, Adi mengatakan, dengan menyisakan dua menteri di Kabinet maka Jokowi sedang menggantung nasib NasDem, dengan begitu partai politik tersebut tetap berada di koalisi pemerintahan walau saat ini haluan politik mereka sudah berseberangan. NasDem tidak akan leluasa mengkritik atau menghajar Jokowi.
Di sisi lain dengan menyisakan dua menteri Jokowi juga sedang menyelamatkan citranya, sebab keputusan tersebut membuatnya jauh dari kesan negatif karena dia tak bersih-bersih kabinet dari NasDem
"Kalau kursi NasDem dihilangkan semua di kabinet tak terlalu menguntungkan secara imej ke Jokowi. Seakan bersih-bersih NasDem," pungkasnya.