Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ade Armando terang-terangan membongkar sumber dana untuk membiayai kegiatan kelompok loyalis Ganjar Pranowo. Kelompok loyalis pendukung calon Presiden Usungan PDI Perjuangan yang dimaksud Ade Armando adalah mereka yang mengelola saluran Youtube Youth TV.
Menurut Ade Armando kelompok dibiayai oleh salah satu lembaga negara, sehingga semua operasional serta tunjangan karyawan disinyalir berasal dari uang rakyat.
"Dana mereka (Youth TV) diperoleh dari lembaga negara," kata Ade Armando dalam sebuah cuitan di akun twitternya @adearmando61 dilansir Populis.id pada Senin (14/8/2023).
Meski mengklaim sumber dana kelompok relawan Ganjar yang dikelola Madzo Pray itu berasal dari duit negara, namun Ade enggan mengungkap secara gamblang lembaga negara yang menjadi donatur tersebut. Intinya kata dia lembaga negara itu hanya terdiri dari tiga huruf saja.
"Singkatannya tiga huruf. Ketua lembaga ini dekat ketua partai tertentu. Boleh gak ya uang rakyat dipakai untuk menghabisi sebuah parpol?" jelasnya.
Ade Armando sebelumnya bergabung dengan kelompok relawan Ganjar di Youth TV. Namun dia memutuskan hengkang, alasannya dirinya dilarang mengkritik dan menyerang PDI Perjuangan sebagai partai politik pengusung Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang.
Ade Armando dan PSI memang punya hubungan tak baik dengan PDIP. Hubungan tak akur kedua partai dipicu oleh sikap PDIP yang tak mau mengakui dukungan terhadap Ganjar Pranowo.
Padahal jauh-jauh hari sebelum PDIP mendeklarasikan Ganjar, PSI telah menyatakan dukungan mereka kepada Gubernur Jawa Tengah itu untuk maju pada Pilpres 2024 nanti.
Sikap PDIP yang terkesan arogan bikin PSI kecewa, mereka kemudian mulai bermanuver dengan membuka peluang mendukung Prabowo Subianto pada Pilpres nanti. PSI dan Prabowo telah menggelar sebuah pertemuan tertutup beberapa waktu lalu.