Pengamat politik dari Universitas Lantansa Rangkasbitung, Mochamad Husen menilai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD merupakan sosok yang ideal menjadi pendamping Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Kami meyakini pasangan Prabowo Subianto-Mahfud MD sangat tepat dan berpeluang memenangi Pilpres 2024," ujar Husen di Lebak, Banten, seperti dilansir dari Antara, Senin, (14/8/2023).
Mahfud MD sesuai hasil survei Indonesia Political Opinion (IPO) merupakan kandidat wakil presiden yang sangat potensial dengan meraih 11,1 persen. Angka persentase itu mengalahkan AHY 10,9 persen, Airlangga 3,8 persen dan Gus Muhaimin 1,2 persen.
"Persentase Mahfud MD juga terus bergerak dengan kinerja sebagai Menteri Polhukam dalam menuntaskan persoalan bangsa," ucapnya.
Ia juga mengatakan Mahfud MD juga punya segudang keunggulan. Mahfud MD merepresentasikan warga Nahdliyin yang religius, cerdas, berani, sederhana dan tidak korupsi.