Anies Baswedan Blak-blakan Soal Kelanjutan Program Jokowi: Ada yang Dikoreksi Ada yang Tak Layak Diteruskan!

Anies Baswedan Blak-blakan Soal Kelanjutan Program Jokowi: Ada yang Dikoreksi Ada yang Tak Layak Diteruskan! Kredit Foto: Istimewa

Bakal calon presiden (Bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan mengaku dirinya bakal meninjau kembali semua program warisan Presiden Joko Widodo jika terpilih menjadi Presiden pada Pilpres 2024 mendatang.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan, dia tidak serta merta melanjutkan program-program yang telah digagas pendahulunya, pun demikian dirinya juga tak sembarangan  menghentikan apa yang telah dikerjakan saat ini.  Intinya, kata Anies, program yang dianggap memenuhi rasa keadilan bakal diteruskan, sebaliknya program yang tak memenuhi kriteria tersebut bakal dibatalkan 

Baca Juga: Bertemu Malam-malam di Cikeas, SBY-AHY Rongrong Anies Baswedan Soal Cawapres?

"Ada empat hal yang selalu saya sampaikan. Apa hal yang sudah sekarang yang perlu ditingkatkan, itu satu. Yang kedua, apa hal yang sudah sekarang yang perlu dilakukan koreksi," ucap Anies Baswedan seperti dikutip dari kanal Youtube miliknya, Sabtu (26/8/2023).

"Yang ketiga apa hal sekarang yang ternyata tidak berjalan dengan baik, sehingga tidak layak untuk diteruskan. Keempat apa hal baru yang harus kita lakukan," sambungnya. 

Menurut Anies jika empat aspek itu dijalankan maka Indonesia sebagai bangsa akan menjadi lebih baik. 

Lebih lanjut Anies Baswedan menegaskan bahwa pemerintah di satu negara itu merupakan kelanjutan dari pemerintah sebelumnya. Jadi menurutnya, tidak perlu menuding macam-macam pada pemerintah sebelumnya. 

"Jadi kita, kita juga tidak perlu kemudian beda segalanya. Serba harus beda itu ya enggaklah.Wong ini adalah sebuah pemerintahan yang meneruskan pemerintah sebelumnya. Pemerintah sebelumnya juga meneruskan pemerintah sebelumnya,"

"Jadi pemerintah sesudahnya nanti itu juga akan bergerak dengan ritme begitu," ungkap Anies. 

Baca Juga: Bawa Tongkat Bung Karno Saat Pidato, Puan Maharani Teriak Lantang Minta Kader PDIP Menangkan Ganjar Pranowo

Baca Juga: Batal Dihukum Mati dan Tak Dipenjara di Nusakambangan, Fasilitas Ruang Tahanan Ferdy Sambo di Rutan Salemba Terbongkar, Ternyata….

Menurut Anies, sangat penting untuk kita selalu menghormati apa yang sudah dikerjakan pemerintahan sebelumnya. 

"Dan tidak perlu menuding-nuding yang sudah dikerjakan pemerintahan sebelumnya dengan tudingan macam-macam," jelas Anies Baswedan.

Terkait

Terpopuler

Terkini