Pegiat media sosial Denny Siregar mengungkapkan dua alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan pura bungsunya, Kaesang Pangarep ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Pertama, menurut Denny Siregar, bergabungnya Kaesang ke PSI dan kemudian menjadi Ketua Umum (Ketum) merupakan cara Jokowi untuk membantu partai tersebut lolos ke senayan.
Baca Juga: Biasa Saja Kaesang Jadi Ketum PSI dalam Hitungan Hari
"Jadi menurut saya sih dijadikannya Kaesang sebagai Ketua Umum PSI adalah cara Jokowi untuk membantu PSI lolos ke Senayan, itu aja, bukan buat menghantam PDI Perjuangan apalagi untuk menghancurkan," ungkapnya.
Kedua, selain untuk membantu lolos ke senayan, diberikannya Kaesang ke PSI sebagai tanda terima kasih, karena selama ini partai tersebut selalu berdiri di belakang Jokowi.
"Tapi lebih dari sekedar ingin membantu PSI yang selama ini selalu ikut di belakang Jokowi, kalau Budi Ari dari Projo dikasih hadiah sebagai Menkominfo, PSI dikasih Kaesang sebagai tanda terima kasih untuk sekaligus membantu PSI lolos ke Senayan," ujarnya.
Karenanya teori konspirasi di balik dijadikannya Kaesang Ketum PSI tidak ada, karena tujuannya murni agar mereka bisa memperoleh suara 4 persen sehingga lolos ke senayan.