Pegiat media sosial Jhon Sitorus mengungkapkan bahwa Partai NasDem semakin lucu setelah mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) untuk pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Pasalnya kini Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dikabarkan hilang di luar negeri saat terseret dalam kasus korupsi, dan dia adalah menteri kedua dari NasDem yang bermasalah dengan KPK setelah mantan Menkominfo Johnny G Plate ditahan karena korupsi BTS.
Baca Juga: Keinginan Cak Imin di 2024 Bertentangan dengan Anies
"Nasdem makin LUCU setelah mendukung Abas. Setelah Johnny Plate, kini Syahrul Yasin Limpo jadi BULAN BULANAN KPK. Lucunya, Syahrul bisa-bisanya HILANG di luar negeri. Apa protokolernya seteledor itu seperti kehilangan tas bawaan?" ungkapnya.
Lebih lanjut, Jhon pun menunjukkan 3 kelucuan NasDem setelah mendukung Anies. "Elektabilitas JEBLOK, kader KORUPTOR, biaya kampanye SIRNA sudah," bebernya dikutip populis.id dari akun X pribadinya, Rabu (4/9).
Nasdem makin LUCU setelah mendukung Abas
— Jhon Sitorus (@Miduk17) October 3, 2023
Setelah Johnny Plate, kini Syahrul Yasin Limpo jadi BULAN BULANAN KPK
Lucunya, Syahrul bisa2nya HILANG di luar negeri. Apa protokolernya seteledor itu seperti kehilangan tas bawaan?
Elektabilitas JEBLOK, kader KORUPTOR, biaya kampanye… pic.twitter.com/K8aDZqYezb
Sebelumnya, Wakil Menteri Pertanian Harvick Hasnul Qolbi mengaku belum mengetahui keberadaan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo hingga sekarang, kabar terakhir yang didengarnya adalah saat yang bersangkutan kunjungan kerja di Spanyol.