Percaya Mahfud MD atau KPK soal SYL Tersangka Dugaan Korupsi?

Percaya Mahfud MD atau KPK soal SYL Tersangka Dugaan Korupsi? Kredit Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Pegiat media sosial Lukman Simandjuntak merasa bingung harus percaya Menkopolhukam Mahfud MD atau KPK mengenai Menteri Pertanian (Mentang) Syahrul Yasin Limpo (SYL) tersangka dugaan korupsi di Kementerian Pertanian (Kementan).

Pasalnya keterangan keduanya bertolak belakang, Mahfud MD menyatakan SYL sudah lama menjadi tersangka dalam kasus dugaan korupsi di Kementan, sedangkan KPK membantah isu telah menetapkan menteri dari NasDem itu sebagai tersangka.

Baca Juga: Tak Perlu Gembosi Anies-Cak Imin dengan Kasus Mentan SYL

"Pada pemerintahan rezim ini, gak jelas siapa yang harus dipercaya," ucap Lukman mengkritik perbedaan keterangan dalam pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi), dikutip populis.id dari akun X pribadinya, Sabtu (7/10).

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD mengungkapkan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi, bahkan informasi tersebut telah diperolehnya sejak beberapa waktu lalu.

"Bahwa dia sudah ditetapkan tersangka saya sudah dapat informasi malah sejak kalau eksposenya itu kan sudah lama, tapi resminya ketersangkaanya itu sudah digelarkanlah," kata Mahfud di Kompleks Istana Kepresidenan, Rabu (4/10/2023) dikutip dari CNBC.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover