Usul Bawa Anak Palestina ke Indonesia, Anies Dibuat Malu Kader Demokrat

Usul Bawa Anak Palestina ke Indonesia, Anies Dibuat Malu Kader Demokrat Kredit Foto: Taufik Idharudin

Kader Partai Demokrat, Eko Jhones membuat bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan malu setelah mengusulkan untuk menyelamatkan anak Palestina dengan membawanya ke Indonesia.

Pasalnya, berdasarkan penjelasan Eko, bakal capres Koalisi Indonesia Maju Prabowo Subianto sudah mulai membawa anak Palestina ke Indonesia dengan menyekolahkannya di Universitas Pertahanan Indonesia (Unhan).

Baca Juga: Sebut Anies Bukan Siapa-siapa, Waketum Gerindra Dikritik Tajam

"Inilah yang modal merangkai kata-kata saja… Prabowo sudah mulai loh mas @aniesbaswedan anak-anak Palestina sekolah di Unhan… Emang gak tau ya mas? yang lain sudah berbuat tuk Palestina mas Anies masih sibuk merangkai kata doang…" ungkapnya.

Sebelumnya, bakal capres Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan mengungkapkan bahwa Indonesia bisa menyelamatkan anak-anak Palestina yang terdampak konflik Hamas-Isral dengan cara membawanya ke tanah air.

Ini disampaikan Anies dalam agenda Pidato Calon Presiden Republik Indonesia: Arah dan Strategi Politik Luar Negeri yang diadakan Centre for Strategic and International Studies (CSIS) di Jakarta Pusat, Rabu (8/11).

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini