Founder Cyrus Network Hasan Nasbi merasa capres nomor urut satu dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan tidak akan mempunyai saingan jika maju menjadi calon gubernur Sumatera Barat (Sumbar) di pemilihan kepala daeran (Pilkada) 2024.
Sehingga berdasarkan penilaiannya, pilihan masuk akal Anies Baswedan sekarang adalah maju sebagai calon gubernur Sumbar, bukan seperti yang digembar-gemborkan belakangan, yaitu calon Gubernur DKI Jakarta.
Baca Juga: Pengamat: Jangan Heran Jika Prabowo Serius Menghabisi Demokrasi
"Saya rasa ini pilihan yang paling masuk akal saat ini. Jadi calon Gubernur Sumbar. Insya Allah ga akan ada saingan yah berarti," ucapnya, dikutip populis.id dari akun X pribadinya, Senin (18/3).
Saya rasa ini pilihan yang paling masuk akal saat ini. Jadi calon Gubernur Sumbar. Insya Allah ga akan ada saingan yanh berarti https://t.co/ypE2DXbk5s
— Tukang Sayur (@datuakrajoangek) March 17, 2024
Melansir dari TV One News, Anies Baswedan tidak hanya diminta untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta, namun juga sebagai Gubernur Sumbar setelah meninjau korban banjir bandang di Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) pada Sabtu (16/3/2024).
Hal tersebut terlihat saat Anies Baswedan membagikan momen kunjungannya pada akun X pribadinya, dirinya mengunggah video saat mengunjungi korban banjir di Padang Pariaman.
"Alhamdulillah, bisa kembali ke Padang Pariaman, Sumbar, untuk bersilaturahmi, mengunjungi saudara-saudara kita yang sedang tertimpa musibah banjir. Semoga bantuan hari ini dapat meringankan sekaligus menguatkan. InsyaAllah Ibu/Bapak diberikan ketabahan melewati masa sulit ini, di balik musibah pasti ada hikmah besar," kata Anies.