Bahaya Bagi Ganjar Jika Menang Pilkada 2024

Bahaya Bagi Ganjar Jika Menang Pilkada 2024 Kredit Foto: Taufik Idharudin

Calon presiden (capres) nomor urut tiga dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo akan berada dalam posisi berbahaya jika memenangkan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Pasalnya menurut Wakil Ketua Umum Partai Garuda Teddy Gusnaidi, Ganjar Pranowo sama saja menjilat ludah sendiri karena telah deklarasi menjadi oposisi untuk pemerintahan mendatang, sehingga sebaiknya tidak maju di Pilkada 2024.

Baca Juga: Prabowo Menandakan Diri Sebagai Manusia Otoriter

"Ganjar kan sudah deklarasi jadi ‘oposisi’, kalau sampai dia maju dalam Pilkada, artinya dia menjilat ludahnya sendiri. Karena kalau menang, dia akan menjadi bagian dari pemerintah. @ganjarpranowo @PDI_Perjuangan," ucapnya, dikutip populis.id dari akun X pribadinya, Senin (13/5).

Sebelumnya, calon presiden (capres) pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024, Ganjar Pranowo kembali menegaskan sikapnya untuk berada di luar pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Menurutnya, sikap tersebut juga merupakan bentuk penghormatan kepada pasangan calon nomor urut 2 yang keluar sebagai pemenang kontestasi.

"Ini sebagai sebuah penghormatan saya kepada pemenang dan menunjukkan sikap kepada publik, kami tidak di pemerintahan," ujar Ganjar kepada wartawan di Kantor Dewan Pimpinan Nasional Barikade '98, Jakarta, Selasa (7/5/2024), dikutip dari Republika.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini