Diancam Gegara Perkarakan Cuitan ‘Allahmu Lemah’, Pelapor Ferdinand Kirim Pesan Menohok, Sebut-sebut Bekingan

Diancam Gegara Perkarakan Cuitan ‘Allahmu Lemah’, Pelapor Ferdinand Kirim Pesan Menohok, Sebut-sebut Bekingan Kredit Foto: Instagram/Ferdinand Hutahaean

Ketua DPP KNPI, Haris Pertama santai menanggapi ancaman Ferdinand Hutahaean yang mengaku bakal melaporkan balik dirinya  ke Bareskrim Polri. Ferdinand tak terima dipolisikan atas cuitan ‘Allahmu Lemah’ karena merasa difitnah.

Haris Pratama justru menantang balik ketika mendengar ancaman Ferdinand, dia mempersilahkan pria berdarah Batak itu untuk segera melaporkan baliknya. Dia mengaku, dirinya sama sekali tak gentar dengan ancaman tersebut. 

Baca Juga: Cuitan ‘Allahmu Lemah’ dari Ferdinand Merembet Kemana-mana, Giliran Orang NU yang Ngamuk Gegara Denny Siregar Seret Gus Dur

“Silahkan kau Ferdinand, Laporkan saya dan DPP KNPI, Kau pikir saya takut ? Sudah salah saja kau masih mengancam Orang. Sadar Kau Ferdinand,” tulis Haris di akun twitter pribadinya dikutip Populis.id Jumat (7/1/2022).

Tidak hanya menantang balik Ferdinand, Haris juga memberi pesan menohok, dia meminta mantan politisi Partai Demokrat itu untuk tidak jumawa lantaran ada pihak - pihak tertentu yang berdiri di belakangnya.

“Jangan menjadi Jumawa karena ada beking. Ingat nama saya Haris Pertama, demi menjaga keutuhan NKRI maka nyawa saya pertaruhkan,” pungkasnya

Baca Juga: Denny Siregar Mati-matian Bela Ferdinand Soal Cuitan ‘Allahmu Lemah’ Eh Malah Digas Yunarto: Nggak Pantas!

Diberitakan sebelumnya,  Pegiat media sosial Ferdinand Hutahaean mengaku dirinya tidak melanggar  hukum terkait cuitan kontroversialnya yang menyebut ‘Allahmu lemah ‘ Dia mengatakan dirinya hanya menjadi korban fitnah dari pihak tertentu. 

Adapun cuitan yang sempat viral di dunia maya itu berbuntut laporan ke Bareskrim Polri. Ferdinand dilaporkan oleh seseorang yang bernama Haris Pratama dengan nomor laporan, LP/0007/I/2021/SPKT/Bareskrim Polri tanggal 5 Januari 2022 pada pukul 16.20 WIB. 

Baca Juga: Malang Banget Nasibnya Ferdinand, Orang Partai Ummat Ikut Ngerongrong Polisi: Tangkap dan Borgol!

“Saya merasa difitnah atas laporan ini, merasa diperlakukan, diseret-seret dalam sebuah atmosfer, diseret dalam situasi yang tidak saya lakukan. Menuduh saya secara serampangan dan memfitnah saya,”kata Ferdinand dikutip Kamis (6/1/2022).

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover