Peluang Duet Prabowo-Anies Bawedan di Pilpres 2024 Terbuka Lebar, Risiko Keok Lebih Kecil

Peluang Duet Prabowo-Anies Bawedan di Pilpres  2024 Terbuka Lebar, Risiko Keok Lebih Kecil Kredit Foto: Instagram/Prabowo Subianto

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Gubernur DKI Jakarta  Anies Baswedan adalah pasangan serasi yang bisa menjadi duet maut di Pilpres 2024 mendatang.

Baca Juga: Walau Sudah Kalah Seribu Kali, Prabowo Mah Tetap Nyapres Lagi di 2024

Memang, hingga sekarang ini, baik Prabowo maupun Anies Baswedanbelum berbicara terang - terangan untuk maju pada Pilpres 2024 mendatang, namun sejumlah hasil survei mengkonfirmasi, publik menginginkan kedua tokoh ini maju pada pentas pesta demokrasi lima tahunan itu.

Buktinya keduanya sama-sama menempati urutan tiga besar calon presiden paling potensial dalam berbagai hasil survei yang dirilis belakangan.

“Jika dilihat potensi kuat atau tidak tentu berdasarkan hasil lembaga survei,” kata Adi kepada wartawan Minggu (26/9/2021).

Adi melanjutkan, jika pasangan Prabowo- Anies sukses direalisasikan, maka peluang untuk memenangi pertarunganPilpres kali ini juga terbuka lebar. Analisa ini tidak terlepas dari moncernye elektabilitas kedua tokoh tersebut.

“Bila melihat elektabilitas Prabowo dan Anies tentu keduanya sama-sama kuat, kedua orang ini memiliki bekal yang sama, bekal popularitas dan elektabilitas,” katanya lagi.

Baca Juga: Astaga Naga! Kekuatan Prabowo Dibacain Analis, Dahsyat Banget

Dengan capaian popularitas yang dimiliki saat ini, lanjut Adi, kedua tokoh ini sudah punya modalbesar, sebab kata dia tokoh dengan elektabilitas yang masih tiarap tentu bakal sukar memenangi pemilihan presiden.

“Kalau dua orang ini berkoalisi, bagus, mantap. Tinggal bagaimana menstimulasi lawannya, apakah kuat atau tidak, dan seterusnya,” jelasnya.

Baca Juga: Hubungan Dengan Kelompok Muslim Mulai Berjarak, Prabowo Sukar Menang Pilpres 2024?

Perlu diketahui, selain nama Prabowo Subianto dan Anies Baswedan, sejumlah tokoh lain juga disebut-sebut punya kans besar untuk maju pada Pilpres 2024, seperti, Airlangga Hartarto, Puan Maharani, Ganjar Pranowo hingga Sandiaga Uno.

Terkait

Terpopuler

Terkini

Populis Discover