Pemprov DKI Berencana Beri Fasilitas Penting Bagi Penghuni Rusun, Apa Itu?

Pemprov DKI Berencana Beri Fasilitas Penting Bagi Penghuni Rusun, Apa Itu? Kredit Foto: Dok. Pemprov DKI

Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menyampaikan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus berkomitmen dalam mengupayakan hunian layak untuk semua warga saat menghadiri Bakti Sosial Natal 2024 di Rusunawa Rawa Buaya, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Kamis (26/12/2024).

Ia menegaskan Pemprov DKI Jakarta akan terus mendukung pelaksanaan program-program strategis pemerintah pusat yang digagas oleh Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) dan Satgas Perumahan.

Baca Juga: Pemprov DKI Sampaikan Tiga Isu Penting dalam Jakarta Update, Termasuk Persiapan Nataru

"Sungguh kami sangat mendukung program-program strategis pemerintahan pusat yang digagas oleh Bapak Satgas, Bapak Hashim, dan Kementerian PKP Bapak Maruarar. Dan kami Pemprov DKI Jakarta komitmen untuk melaksanakan program strategis yang terkait dengan perumahan," ungkapnya, dikutip dari siaran pers Pemprov DKI, Jumat (27/12).

Untuk diketahui, Pj. Gubernur Teguh menghadiri acara tersebut bersama jajaran Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) RI, salah satunya Menteri PKP RI Maruarar Sirait dan Ketua Satgas Perumahan Hashim Djojohadikusumo.

Lebih lanjut, ia menuturkan, pelaksanaan program strategis pemerintah terus diupayakan untuk memberikan dampak positif bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Jakarta.

Pj. Gubernur Teguh juga memastikan, Pemprov DKI Jakarta akan memberikan pelatihan keterampilan bagi seluruh penghuni rumah susun, termasuk warga yang baru saja direlokasi dari kolong tol dan jembatan.

"Nanti bukan hanya ibu yang pindahan dari jembatan saja, tapi untuk semua warga di sini nanti bisa kita berikan keterampilan sesuai dengan minat bakatnya," kata Teguh.

Selanjutnya
Halaman

Terkait

Terpopuler

Terkini